Galang Dana untuk Kanker, 23 Cetakan Payudara Asli Dilelang di Inggris

Galang Dana untuk Kanker, 23 Cetakan Payudara Asli Dilelang di Inggris

Galang Dana untuk Kanker, 23 Cetakan Payudara Asli Dilelang di Inggris,- Sebanyak 23 cetakan payudara asli yang terbuat dari gips dilelang dalam rangka meningkatkan kesadaran dan menggalang dana untuk kanker payudara. Cetakan tersebut dibuat dengan lukisan dipermukannya agar indah dipandang jika dijadikan hiasan ruangan.

Tiap cetakan dijual dengan harga mulai dari sekitar Rp 1 juta, tergantung dari kerumitan hiasan dan lukisan cetakan. Uang yang terkumpul nantinya akan disumbangkan untuk lembaga amal Breakthrough Breast Cancer.

Cetakan yang dibuat semuanya diambil dari wanita dengan kanker payudara yang ikut serta secara sukarela. Kerry Farrant adalah salah satu wanita tersebut yang payudaranya terpaksa diangkat karena kanker saat ia hamil.

"Saya ingin membagi cetakan gips payudara saya untuk menunjukkan bahwa Anda masih bisa terlihat normal," kata Farrant seperti dikutip dari BBC pada Kamis (6/11/2014).

Wanita lainnya yang juga turut berpartisipasi, Nicola Daykin, mengatakan bahwa kanker payudara membawa dampak besar bagi keluarganya. Lewat cetakan gips payudaranya, ia ingin membantu mengumpulkan dana untuk meningkatkan kesadaran dan membantu riset.

"Saya sudah menyaksikan sendiri bagaimana diagnosis, pengobatan, dan kehilangan akibat kanker payudara menghancurkan teman-teman dekat saya dan keluarganya. Sejujurnya, hal ini membuat saya takut," ujar Daykin.

Seniman Stefan Marner yang mendekorasi salah satu cetakan gips mengatakan lewat lelang ini diharapkan dapat membawa sedikit keceriaan pada isu yang dianggap masih sensitif.

Sumber:  Galang Dana untuk Kanker, 23 Cetakan Payudara Asli Dilelang di Inggris